Mourinho pukul penonton

Friday, March 13, 2009 | 12:00 PM|

Tim Mourinho, Inter Milan kalah 0-2 dari Manchester United
Polisi Inggris sedang menyelidiki tuduhan bahwa manajer Inter Milan Jose Mourinho memukul seorang penonton setelah pertandingan Liga Champions.
Laporan yang masuk ke polisi di Manchester adalah bahwa Jose Mourinho memukul wajah penonton tersebut saat pelatih asal Portugal ini meninggalkan Stadion Old Trafford setelah kalah dari Manchester United.
Polisi telah menghubungi ManUnited untuk meminta rekaman CCTV dan mengukuhkan bahwa mereka menerima laporan pemukulan tersebut.

Juru bicara Manchester United mengukuhkan bahwa mereka tahu adanya tuduhan tersebut, tetapi tidak membuat komentar lebih lanjut.

Penonton tersebut dilaporkan berteriak "You're going home, you're going home" kepada mantan manajer Chelsea tersebut.

Pria itu kemudian melapor ke kantor polisi Stetford, tidak jauh dari Old Trafford, atas insiden tersebut.
Penonton dipukul di luar Old Trafford
"Menjelang tengah malam, hari Rabu 11 Maret 2009, seorang pria melaporkan wajahnya dipukul di luar stadion Old Trafford." kata juru bicara kepolisian Manchester.

"Polisi sedang menyelidiki tuduhan pemukulan ini. Penyelidikan masih berlangsung."

Tuduhan itu muncul menyusul kekalahan Inter Milan 0-2 dari Manchester United, lewat gol dari Nemanja Vidic dan Cristiano Ronaldo.

Mourinho mendapatkan banyak kritikan dari media Italia atas kegagalannya membawa Inter Milan ke perempat final Liga Champions.

Pesawat yang membawa rombongan Inter Milan meninggalkan Manchester pukul 0025 waktu setempat Kamis pagi.

Penonton yang berasal dari daerah Manchester itu tidak mengalami luka-luka dan tidak harus mendapatkan perawatan.

0 comments: